Ketua Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) provinsi NTB Endah Yuli Astuti. SE menyatakan kebanggaannya atas terlaksananya kegiatan silaturahmi akbar sekaligus halal bihalal Keluarga Besar FKPPI, GM FKPPI,HIKAPAD,PPM dan KBPP POLRI Provinsi NTB yang berlangsung di Gedung Graha Bakti Kantor gubernur NTB (24/4/2025).
Sebagai penanggung jawab sekaligus yang memprakarsai acara, Endah merasa bahagia karena dalam acara kali ini, semua unsur organisasi yang tergabung dalam KBT ikut terlibat mulai dari putra putri prajurit TNI Polri hingga purnawirawan.
“ Saya sebagai ketua penanggung jawab acara merasa bangga, karena semua ikut terlibat Alhamdulillah! Acaranya juga disambut meriah seluruh unsur dari KBT!.” Jelas Endah.
Selanjutnya ia berharap agar pelaksanaan kegiatan semacam ini terus dilaksanakan dan harus ditingkatkan, agar kekompakan, persaudaraan akan tetap tumbuh ditengah keluarga besar FKPPI. Tak lupa Endah menambahkan bahwa terselenggaranya acara Halal bihalal akbar gabungan dari anak-anak prajurit TNI - POLRI, sebagai trigger untuk bisa besar dan kuat sehingga ke depan dapat diperhitungkan sebagai unsur organisasi yang memiliki kontribusi besar dalam pembangunan NTB sesuai visi Gubernur NTB yakni “ Makmur Mendunia”.
“ Semoga acara seperti ini terus kita laksanakan. Harus semakin meriah, Acara seperti wadah silaturahim, dan saling bertukar ide/gagasan bagi kami di KB FKPPI. Tentunya dalam mendukung NTB menuju Makmur Mendunia.” Ujarnya.
Hadir dalam acara tersebut Gubernur NTB, Kapolda NTB, Komandan Korem 162/WB/ Kepala perangkat daerah lingkup NTB serta ratusan purnawirawan, putra putri TNI Polri, serta dilaksanakan juga Talk Show bertema “ Peran anak prajurit sebagai garda terdepan menuju NTB Makmur Mendunia” serta Penyerahan tali asih kepada yatim piatu, Warakawuri, berbagai pertunjukan serta hiburan.