Iklan

Upacara Penurunan Bendera Merah Putih Peringatan HUT Ke-78 RI Di Kec. Manggelewa, Kab. Dompu-NTB Berjalan Lancar, Tertib Dan Khidmat.

Dompu Siar
, Thursday, August 17, 2023 WAT
Last Updated 2023-08-17T18:10:05Z

Inspektur Upacara (Tengah) Iptu Ramli, SH, Saat Turun Dari Mimbar Upacara, (Foto:Far)

Dompu, Dompu Siar. Net– Pemerintah Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu-NTB menggelar upacara penurunan bendera Merah Putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia (RI), bertempat di Lapangan Bola Desa Anamina, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu-NTB Kamis (17/8/2023).


Upacara penurunan sang saka merah putih tersebut di pimpin oleh Kapolsek Manggelewa IPTU Ramli, SH selaku inspektur upacara yang dimulai pada pukul 17.00 WITA sampai dengan pukul 18.00 WITA.

Turut hadir Camat Manggelewa, Danramil 1614-06/Manggelewa, Kepala UPT Dinas Dikpora Kecamatan Manggelewa, Ketua Cabang Pramuka Kwartir Ranting Manggelewa, Ketua PGRI Kecamatan Manggelewa, Kepala Desa Anamina, Nusa Jaya, Suka Damai, Doromelo, dan Kampasi Meci.

Sejumlah Muspika Yang Mengikuti Upacara Penurunan Bendera Merah Putih, (Foto:Far).

Para peserta upacara berasal dari berbagai  dinas dan instansi, termasuk perwakilan dari TNI, Polri, Siswa SD, SMP, SMA, dan Tokoh Wanita, Pemuda dan Masyarakat yang di 12 Desa Se-Kecamatan Manggelewa.

Sebelum acara penurunan bendera merah putih dilaksanakan, kegiatan di warnai dengan pertujukan Karnaval yang melibatkan seluruh Istansi, Lembaga, Organisasi, penggiat budaya, Penyelenggara Pemilu dan seluruh elemen Masyarakat, dimana kegiatan tersebut mempertujukan beberapa pakaian adat, tarian dan Alunan musik tradisi masing-masing.

Memasuki Acara Inti Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) melaksanakan tugasnya dengan baik dan penuh tanggung jawab sehingga bendera merah putih berhasil diturunkan dengat cermat dan penuh penghormatan.

Penyerahan Piala Kepada Siswa Juara Lomba, Oleh KUPT Dinas Dikpora Kec.Manggekewa Oleh Jakariah, S.Pd, (Foto:Far)

Upacara penurunan sang saka merah putih berjalan lancar, khidmat, tertib, dan aman. Moment ini menjadi pengingat akan perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah membawa Indonesia meraih kemerdekaannya. 

Usai kegiatan Upacara Penurunan bendera merah putih kegiatan dilanjutkan dengan pengumuman serta penyerahan Piala (Trofi) kepada Siswa-siswi yang mengikuti Lomba Gerak Jalan Indah di semua tingkatan mulai dari Juara tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA, dimana kegiatan tersebut dilaksanakan tanggal 16/8/2023 sehari sebelum kegiatan Upacara Penurunan Bendera. (FarDMP)

SepekanMore