Tandang Ke Gudang Segar, Kades Tekasire Terima Bantuan Beras |
Manggelewa, Dompu Siar - Bertandang ke PT. Segar Agro Nusantara Kepala Desa Tekasire, Yan Sofian Herali menerima bantuan sosial berupa beras untuk warga, Jum'at (21/5/2021) pagi waktu setempat.
Bantuan sosial tersebut langsung diserahkan oleh Human Resource Development (HRD) perusahaan, Zulham, didampingi oleh Bhabinkamtibmas, Bripka Lalu Agus Satriawan dan Babinsa, Sertu Muhidan.
Dalam keterangannya, Zulham menyampaikan bahwa bantuan sosial yang diserahkan itu, diperuntukkan bagi warga Desa Tekasire dari golongan tidak mampu (prasejahtera).
"Bantuan itu mungkin tidak seberapa. Mudah-mudahan bisa membantu keluarga kita yang tidak mampu," ujarnya.
Senada dengan HRD, Kades Tekasire menambahkan, di samping bantuan, yang terpenting itu ialah membangun hubungan yang baik dengan perusahaan.
"Hal terpenting dari pertemuan itu, bagaimana pemerintah desa dapat menjaga hubungan baik apalagi perusahan segar itu berdiri di Desa Tekasire," imbuh Pria yang akrab disapa Bang Yan itu.
Menyambung tanggapan Kades, Bhabinkamtibmas berpesan dengan terjalinnya hubungan baik antar warga melalui pemerintah desa, "dapat tercipta situasi desa yang aman dan kondusif," tambah Agus.
Demikian halnya Babinsa, berharap agar semua pihak dapat menjaga dan terus bersinergi terutama di tengah pandemi seperti saat ini.
"Dukungan semua pihak di masa pandemi seperti ini, sangat diperlukan. Terutama membantu memulihkan ekonomi yang sempat menurun," tandas Muhidan. (Far)