Bus Mutiara Hati, Kilo Dompu |
Kilo, Dompu Siar - Sebuah Bus "Mutiara Hati" jurusan Kilo-Bima ditemukan terguling tepatnya di Tanjakan Desa Mbuju, Kecamatan Kilo Kabupaten Dompu, NTB, Senin (15/2/2021) sekira pukul 14.30 Wita.
Saksi mata menyebutkan, mobil naas tersebut tidak dapat menahan laju diduga akibat rem oblong hingga terguling di lokasi.
"Remnya blong, sampai supir tidak mampu menahan laju mobilnya," ungkap Murad, warga setempat.
Ia juga menambahkan, tidak ada korban jiwa saat kejadian. Namun setidaknya 10 (sepuluh) penumpang telah dilarikan ke Puskesmas Kilo untuk mendapatkan pertolongan medis.
"Ada 10 penumpang. Mereka mengalami luka-luka. Sudah dibawa ke rumah sakit," lanjut Mur'ad.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait atas apa yang menimpa bus nahas tersebut. (Far)
Tonton Video Berikut!